Resep Cara Membuat Kerang Darah Kremes Spesial. Hai bunda, bikin Kerang Darah Goreng Kremes yuk. Menu yang satu emang pas banget untuk dijadikan teman makan pengganti kerupuk. Selain rasanya yang enak dan kriuk cara pengolahannya pun juga medah. Kalau begitu, langsung aja saya bagikan resepnya. Nie dia Resep Cara Membuat Kerang Darah Goreng Kremes Spesial. Selamat mencoba....
Bahan :
- 300 gram kerang darah kupas siap pakai. cuci bersih lalu tiriskan
- 100 ggram tepung tapioka
- 1/2 cm jahe, parut
- 1 butir telur ayam
- 3 sdm tepung beras
- 200 ml santan
- Minyak goreng secukupnya
- 3 butir kemiri, haluskan
- 1 siung bawang putih, iris tipis
- 1 batang serai, ambil bagian dalam lalu iris tipis
- 1 cm kunyit, iris tipis
- 1 sdm garam
- Pertama lumuri kerang darah menggunakan jahe yang telah diparut. Biarkan selama kurang lebih 15 menit.
- Kemudian campurkan semua bahan, santan, telur ayam dan tapioka. Lalu masukkan kerang darah dan rendam selama kurang lebih 30 menit.
- Setelah itu panaskan minyak dengan menggunakan api agak besar lalu goreng kerang dara satu persatu sampai kering. Angkat dan tiriskan.
- Selanjutnya ambil minyak goreng yang baru. Setelah itu tang sisa adonan bumbu dalam minyak panas dan goreng dengan menggunakan saringan yang berlubang agak besar supaya gorengan berbentuk serpihan tepung.
- Terakhir ambil piring saji lalu tata kerang darah di dalamnya dan taburi dengan serpihan kremes/ tepung. Sajikan.