Resep Cara Membuat Beef Bulgogi. Masakan yang satu ini cocok banget dihidangkan saat kita sedang mengadakan jamuan makan bersama keluarga tercinta. Rasanya yang enak dan lezat pastinya akan membuat anda dan keluarga tercinta ketagihan untuk menikmati kelezatannya. Daging has dalam yang empuk beserta bumbunya akan semakin nikmat bila disantap dengan nasi putih yang hangat. so...tak perlu berlama-lama lagi, yuk kita simak Resep Cara Membuat Beef Bulgogi berikut ini. Jangan lupa baca juga resep yang tak kalah enak lainnya seperti Resep Sate Grombyang dan Resep Seblak Ceker Kari Pedas.
Bahan :
- 400 gram daging sapi has dalam, iris tipis melebar
- 2 sdm kecap manis
- 2 sdt light soy sauce
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1 sdt rice wine vinegar
- 1/2 sdt gula pasir
- 1 sdm minyak wijen
- 1 cm jahe, parut
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sdm wijen putih, sangrai, untuk taburan
- 1 sdm minyak untuk menumis
Cara membuat :
- Pertama campur daging dengan light soy sauce, kecap manis, rice wine vinegar, gula pasir, merica bubuk, minyak wijen dan juga batang daun bawang.
- Lalu diamkan dalam lemari es selama kurang lebih 1 jam.
- kemudian tumis bawang putih dan juga jahe sampai berbau harum. lalu tambahkan daging satu persatu dan tumis hingga matang.
- terakhir taburkan wijen di atas daging. sajikan dengan nasi putih hangat.