Resep Cara Membuat Rolade Udang Enak Spesial. Heem liat tampilannya aja pastinya uda bikin kita ngiler. Gimana dengan rasanya yach...??. Pastinya rasa dari Rolade Udang ini bener-bener enak banget. Jadi, gak usah pake lama buruan cobain Resep Cara Membuat Rolade Udang Enak Spesial berikut ini.
Bahan :
- 250 gram udang kupas lalu cincang halus
- 2 siung bawang putih
- 1 butir putih telur
- Merica secukupnya
- Garam secukupnya
- 2 sdm maizena
- Minyak untuk menggoreng
- 75 gram tepung terigu
- 25 gram custard powder atau bisa menggunakan maizena
- 2 butir telur
- Sedikit garam
- 1 sdm mentega cair
- Campurkan semua bahan utama menjadi satu dan aduk secara merata.
- Buat kulit : Kocoklah telur. LAlu tambahkan tepung terigu, mentega, custard, air dan garam. aduk rata lalu saring. Kemudian panaskan wajan datar dan cetak tipis seperti dadar.
- Selanjutnya ambil 1 lembar kulit dan beri isi kira-kira 2 sdm adonan utama. Letakkan di tengah-tengah lalu gulung. Rekatkan ujung kulit dengan putih telur.
- Kemudian kukus sebentar kira-kira selama 5 menit lalu angkat dan dinginkan. Setelah itu potong-potong.
- Terakhir panaskan minyak yang banyak dalam wajan dan goreng sampai kulit kering dan berwarna kecoklatan. Angkat lalu tiriskan. Sajikan hangat.