Resep Cara Membuat Wajik Pandan Hijau. Kue bawah yang satu ini bisanya dijakdikan hantaran saat kita melakukan prosesi lamaran. Wajik Pandan Hijau ini mempunyai cta rasa yang legit dan enak banget. Kue wajik dibuat dengan bahan dasar ketan yang dikukus kemudian diberi pewarna alami dari daun suji. Buat bunda yang ingin mencoba membuat Wajik Pandan Hijau, bunda bisa menyimak resep selengkapnya di bawah ini. Langsung saja nie dia Resep Cara Membuat Wajik Pandan Hijau untuk bunda tercinta. Baca juga Resep yang tak kalah lezat lainnya seperti Resep Ketan Bubuk dan Resep Puding lapis Pandan.
Bahan :
- 1 kg beras ketan putih, rendam semalaman
Bahan yang dimasak sampai mendidih :
- 500 ml santan dari 1 butir kelapa
- 50 ml air daun suji
- 1 sdt garam
- 250 gram gula pasir
Cara Membuat :
- Langkah pertama cuci beras ketan yang telah direndam selama semalaman. lalu kukus selama kurang lebih 20menit sampai setengah matang.
- Kemudian siapkan santan yang telah dirbus bersama gula pasir, garam dan juga air daun suji. lalu masukkan beras ketan ke dalam campuran santan. Aduk hingga rata.
- Langkah terakhir kukus kembali beras ketan yang telah diberi santan dan berwarna hijau sampai matang selama kurang lebih 15 menit. Lalu angkat dan taruh dalam cetakan. Dinginkan. Sajikan Wajik Pandan Hijau dengan cara dipotong-potong.