Resep Cara Membuat Kue Jongkong

Resep Cara Membuat Kue Jongkong. Kue Jongkong merupakan salah satu kue tradisional. Seperti kue nagasari ataupun kue mendut, cara pembuatan kue jongkong juga dibungkus dengan daun pisang. Dan biasanya kue-kue yang dibungkus daun pisang mempunyai aroma yang enak. Tak ada salahnya kalo kali ini bunda mencoba resep yang satu ini...


Bahan :
  • 50 gram tepung sagu
  • 150 gram tepung beras
  • 100 ml air daun suji dari 50 lembar daun suji dan 2 lembar daun pandan diperas bersama 100 ml air
  • 2 lembar daun pandan, potong 5 cm
  • 200 gram kelapa muda, keruk panjang
  • 150 gram gula merah, sisir halus
  • 5 mata nangka, potong-potong
  • 1/2 sdt garam
  • 700 ml air
  • Daun pisang untuk membungkus
Bahan kuah :
  • 400 ml santan dari 1/2 butir kelapa
Cara Membuat :
  1. Pertama campur tepung sagu, tepung beras dan garam. Laluaduk sampai rata. Tuang air sedikit demi sedikit dan aduk lagi sampai rata. Sisihkan.
  2. Didihkan sisa air, dan tuang larutan tepung beras sedikit demi sedikit sambil aduk rata. Setelah itu masukkan air daun suji. Aduk sampai mengental dan meletup-letup. Angkat.
  3.  Ambil daun pisang, lalu letakkan sepotong daun pandan. Beri gula merah iris, adonan tepung, nangka, daging kelapa muda dan kuah santan.
  4. Terakhir kukus di atas api sedang selama kurang lebih 30 menit sampai matang.
  5. angkat dan sajikan.