Resep Ikan Kembung Goreng Pedas

Resep Ikan kembung Goreng Pedas. Lauk yang satu ini pastinya akan membuat anda ketagihan. Apalagi kalau kita menyantapnya dengan nasi putih hangat dan sambal terasi. Heeem...nikmat banget dech. Kalau anda ingin mencona membuat Ikan Kembung goreng ini di rumah, caranya gambang banget. Yuk kita simak bersama-sama Resep Ikan Kembung Goreng Pedas. Baca juga resep yang tak kalah enak lainnya seperti Resep Balado Ikan Asin Petai dan Resep Balado Ikan Bandeng dan Kentang.


Bahan :
  • 5 ekor ikan kembung,kerat-kerat
Bumbu yang dihaluskan :
  • 3 siung bawang putih
  • 2 cm kunyit, bakar
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt garam
 Bahan Pencelup :
  • 3 sdm tepubg beras
  • 100 gram tepung terigu
  • 1 sdt cabai bubuk
  • 3 buah cabai rawit merah, iris tipis
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 1 butir telur
  • 125 ml air
 Cara Membuat :
  1. Pertama lumuri ikan kembung dengan bumbu yang dihaluskan. lalu biarkan selama kurang lebih 15 menit.
  2. Buat pencelup : campurkan tepung terigu, tepung beras, cabai rawit, cabai bubuk, merica bubuk dan juga garam. Lalu tambahkan sir sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata. Tambahkan telur. Aduk rata kembali.
  3. Terakhir celup ikan kembung ke dalam larutan tepung. lalu goreng dengan menggunakan api sedang hingga matang. Angkat dan sajikan dengan nasi putih hangat dan juga sambal terasi.