Resep Prol Tape Dua Rasa

Resep Prol Tape Dua Rasa. Prol Tape yang satu ini memang sangat sangat unik. Hal itu dikarenakan Kue Prol Tape kali ini mempunyai dua rasa yaitu rasa original prol tape pada umumnya yang dipadukan dengan rasa cokelat. Heeeem...gak kebayang kan gimana enaknya Prol Tape ini. Bunda bisa mempraktekkan sendiri di dapur bunda. Cara membuatnya gampang bangat. Untuk itu, yuk kita simak Resep Prol Tape Dua Rasa berikut ini. Baca juga resep yang tak kalah enak lainnya seperti Resep Kue Mochi Isi Es Cream dan Kue Lumpur Jagung.


Bahan :
  • 600 gram tape singkong, haluskan dan buang seratnya
  • 100 gram tepung terigu
  • 100 gram gulapasir
  • 1/4 sdt garam
  • 3butir telur
  • 150 ml santan dari 1/2 butir kelapa
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1/4 sdt pasta cokelat
  • 50 gram margarin, lelehkan
Cara Membuat :
  1. Pertama remas-remas tape singkong, gula pasir, garam sampai gula larut.
  2. Kemudian masukkan tepung terigu dan baking powder. Aduk hingga rata.
  3. Tambahkan santan dan aduk lagi hingga rata.
  4. Setelah itu masukkan telur satu persatu sambil aduk rata. Tambahkan margarin leleh ke dalamnya dan aduk lagi rata.
  5. Selanjutnya bagi adonan menjadi dua bagian. Satu bagian lagi tambahkan pasta cokelat. Aduk hingga rata. Adonan yang satunya biarkan putih.
  6. Terakhir masukkan adonan putih telur ke dalam cetakan muffin pendek lebar yang telah diolesi minyak sampai sepertiga tinggi adonan. Tuangkan lagi adonan cokelat. lalu kukus dengan menggunakan api sedang selama kurang lebih 20 menit hingga matang. Angkat dan sajikan.