Resep Cara Membuat Mendoan Daun Dewa. Hai bunda, mau bikin apa nie untuk camilan keluarga nanti sore. Gimana kalau kali ini bunda di rumah mencoba resep Mendoan Daun Dewa. Mendoan daun dewa ini enak banget disajikan dalam keadaan masih hangat. Pastinya keluarga bunda di rumah akan menyukai Mendoan Daun Dewa buatan bunda. Tak usah panjang lebar nie dia Resep Cara Membuat Mendoan Daun Dewa.
Bahan :
- 500 gram tempe, iris kotak tipis
- 80 gram tepung bumbu herbal siap beli
- 150 gram tepung terigu
- 2 batang daun bawang iris halus
- 50 gram daun dewa, iris halus
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 20 gram daun jintan, iris halus
- 200 ml air
- minyak goreng untuk menggoreng
- Pertama campurkan tepung terigu, tepung bumbu dan ketumbar bubuk lalu aduk hingga rata. Tambahkan air aduk lagi samapi cair dan rata.
- masukkan daun bawang, daun dewa dan daun jintan. Aduk rata.
- Panaskan minyak lalu goreng tempe yang telah dibalur adonan tepung dengan api sedang sampai matang dan berwarna keemasan.
- Angkat dan sajikan selagi hangat.