Resep Cara Membuat Roti Kukus Isi Coklat

Resep Cara Membuat Roti Kukus Isi Cokelat. Heeem...kudapan yang satu ini emang bener-bener bisa memanjakan lidah kita. Rasa cokelatnya yang enak dan manis seakan membuat kita tak bisa berlama-lama untuk menyantap Roti Kukus Isi Cokelat ini. Kalau bunda berminat untuk mencoba membuat Kudapan yang satu ini, bunda tinggal ikutin aja Resep Cara Membuat Roti Kukus Isi Cokelat berikut ini. Nie dia resepnya....


Bahan :
  • 275 gram tepung terigu protein sedang
  • 200 gram gula pasir
  • 2 sdt emulsifier (tbm/sp)
  • 2 butir telur
  • 1/2 sdt essence vanilla
  • 1/2 sdt baking powder
  • Coklat blok yang sudah dipotong dadu
  • 600 gram cokelat bubuk
Cara Membuat :
  1. Pertama kocoklah telur bersama gula pasir dan emulsifier selama kurang lebih 10 menis sampai adonan menjadi pucat. Lalu masukkan tepung terigu dan baking powder. Kocok secara perlahan. 
  2. Kemudian tambahkan essense vanilla dan cokelat bubuk. Aduk sampai rata.
  3. Setelah itu isi setengah bagian mangkuk cetakan dengan adonan. Tambahkan cokelat blok yang telah dipotong dadu, lalu tambahkan lagi adonan di atasnya.
  4. Terakhir kukus dalam panci pengukus selama kurang lebih 10 menit dengan menggunakan api besar. Setelah adonan mengembang angkat dan lepaskan dari cetakan. Roti Kukus Isi Cokelat Enak Manis siap untuk dihidangkan.