Resep Cara membuat Gorengan Tahu Petis Enak Spesial

Resep Cara Membuat Gorengan Tahu Petis Enak Spesial. Bunda...sore-sore emang paling enak makan camilan yang anget-anget. Gorengan Tahu Petis ini kayaknya pas banget dech untuk dijadikan camilan sore ini bersama keluarga tercinta. Selain cara membuatnya yang sangat mudah, bahan-bahan yang diperlukan juga tak terlalu banyak. So...tunggu apalagi, yuk bikin Gorengan Tahu Petis Enak Spesial buat keluarga tercinta. Nie dia resepnya....Jangan lupa baca juga Resep Gule Kambing


Bahan :
  • 500 gram tahu putih, potong jadi beberapa bagian kecil, rendam dengan air campuran garam dan kunyit. Biarkan hingga kurang lebih 1 jam biar meresap. Tiriskan.
Bumbu Petis :
  • 8 buah cabai rawit, rebus lalu haluskan
  • 3 sdm petis udang
  • 3 sdm air matang
  • 2 sdm kecap manis
Sambal Pengganti :
  • 50 gram kacang tanah goreng
  • 75 gram gula merah
  • 3 siung bawang putih, goreng
  • 8 buah cabai rawit, rebus
  • 5 sdm air matang
Cara Membuat :
  1. Pertama gorenglah tahu sampai kering.
  2. Buat bumbu petis : Campur semua bahan dan aduk rata.
  3. Buat sambal pengganti (bila tidak suka petis) : campur dan haluskan semua bahan.
  4. Terakhir hidangkan gorengan tahu dengan cara belah tengannya lalu isi dengan bumbu petis atau sambal pengganti.