Resep Cara Membuat Wedang Ronde Rainbow

Resep Cara Membuat Wedang Ronde Rainbow. Dingin-dingin begini paling enak minum yang hangat-hangat. Ini dia yang paling cocok dan rasanya nikmat yaitu Wedang Ronde Rainbow. Biasanya ronde hanya terdiri dari 2 warna dan 2 isian ronde. Kali ini kita akan mencoba membuat ronde yang berwarna-warni seperti pelangi. Selamat mencoba......


Bahan :
  • 100 gram tepung ketan
  • 50 gram enting-enting kacang
  • pewarna makanan, merah, kuning, hijau, biru dan ungu
  • 100 ml air
  • 1 liter air untuk merebus
Cara Membuat Wedang Jahe :
  1. Rebus air sampai mendidih.
  2. Cuci bersih jahe kemudian panggang sebentar, geprek dan masukkan kedalam air yang telah mendidih.
  3. Tambahkan gula sesuai selera.
Cara Membuat Ronde Rainbow:
  1. Masak air sampai mendidih.
  2. Campur tepung ketan dengan air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis. Kemudian bagi menjadi 6 bagian. Masing masing adonan beri pewarna makanan yang berbeda-beda.
  3. Ambil sedikit adonan, lalu pipihkan dan isi dengan enting-enting dan bulatkan.
  4. Masukkan kedalam air yang mendidih tunggu sapai mengapung lalu angkat. Lakukan sampai adonan habis.
  5. Terakhir masukkan Ronde Rainbow yang telah matang kedalam Wedang Jahe. Sajikan hangat-hangat.