Resep Cara Membuat Manisan Kulit Jeruk

Resep Cara Membuat Manisan Kulit Jeruk. Kali ini Resep Masakn Spesial akan berbagi Resep camilan yang tentunya enak banget. Pastinya keluarga dan buah hati tercinta akan menyukainya. Kalau memakan buah jeruk pastinya kita selalu membuangnya. Namun ternyata kulit jeruk bisa kita jadikan manisan loh bunda. Rasanya juga enak dan manis banget. So..langsung aja, nie dia Resep Cara Membuat Manisan Kulit Jeruk. Selamat mencoba...


Bahan :
  • 200 gram gula pasiruntuk merebus
  • 2 butir jeruk sunkist, ambil kulitnya
  • 100 gram gula pasir untuk taburan
  • 300 ml air
Cara Membuat :
  1. Pertama kerat permukaan kulit jeruk dengan pisau tajam hingga mata pisau menyentuh bagian daging buah. Buatlah beberapa keratan mulai dari ujung hingga pangkal jeruk.
  2. Kemudian buang bagian dalam kulit jeruk yang berwarna putih seperti sponge sebanyak mungkin. Lalu potong-potong kulit jeruk secara membujur dengan ukuran lebar 1/2 cm.
  3. Setelah itu didihkan 500 ml air, lalu rebus kulit jeruk hingga berubah warna, kira-kira selama 5 - 10 menit. Lalu tiriskan dan buang air rebusan. Lakukan proses perebusan satu kali lagi lalu tiriskan kembali.
  4. Selanjutnya rebus 300 ml air bersama gula pasir hingga mendidih. Masukkan kulit jeruk lalu kecilkan api dan masak hingga air rebusan meletup-letup kecil dan air rebusan menyusut menjadi setengahnya. Jangan mengaduk-aduk selama proses perebusan supaya gula tidak mengkristal.
  5. Kemudian matikan api dan biarkan kulit jeruk menjadi dingin dalam larutan gula, Lalu tiriskan. Siapkan piring, lalu tuang 100 gram gula di atasnya. Lumuri keluit jeruk dengan gula pasir sampai semua permukaan kulit tertutupi. Diamkan semalaman.
  6. Apabila gula teah menjadi kering dan kulit jeruk terasa kaku dan tidak lembab segera masukkan ke dalam plastik atau toples. Tutup rapat dan simpan dalam kulkas. Manisan Jeruk siap untuk dihidangkan.