Resep Martabak Kulit Kembang Tahu Isi Sayuran Ayam dan Udang. Bunda....bikin Martabak yuk buat Keluarga tercinta. Selain rasanya yang enak dan lezat cara membuatnya juga gak terlalu sulit kok bunda. Kalau bunda pengen tau apa aja bahan-bahan dan gimana cara membuatnya, langsung aja simak Resep yang saya bagikan di bawah ini. Selamat mencoba....
Bahan :
- 4 lembar kulit kembang tahu ukuran 20 x 20 cm
- 100 gram udang, kupas kulit dan potong kasar
- 5 lemabar daun sawi, rajang halus
- 100 gram daging ayam cincang
- 2 batang daun bawang, rajang halus
- 1 butir telur untuk adonan
- 1 butir telur kocok lepas untuk mencelup martabak sebelum digoreng
- 1 sdm tepung tapioka/ sagu
- 2 butir bawang putih, cincang
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1 sdt saus tiram
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1 buah bawang putih, cincang halus
- 1/4 sdt cuka
- 1 sdm gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 1 sdt saus sambal
- 5 sdm air
- 2 butir cabai rawit, cincang halus
- Langkah pertama campurkan daging ayam cincang, udang, tepung tapioka, irisan sawi, bumbu-bumbu dan daun bawang. Aduk hingga rata. Lalu tambahkan telur ayam dan aduk hingga rata.
- Apabila rasanya sudah pas dan enak lalu ambil kulit kembang tahu dan letakkan di atas meja datar. Isi dengan 2 sdm adonan lalu ratakan. Kemudian tekuk kulit tahu seperti amplop sampai adonan isi tertutup.
- Terakhir kukus martabak selama kurang lebih 15 menit dengan menggunakan kukusan. Angkat martabak. Celupkan martabak ke dalam kocokan telur lalu goreng dengan minyak panas sampai permukaannya kuning kecoklatan. Gunakan api kecil supaya matang dan garing di dalamnya.
- Angkat martabak dan tiriskan. Potong menjadi 4 bagian dan hidangkan dengan saus cuka.