Resep Ayam Bakar Sambal Rawit. Nyam...nyam...nyamm...kalau liat menu yang satu ini pastinya kita tak sabar ingin segera menyantapnya. Gak kebayang dech gimana kelezatan kuliner yang satu ini. Mau tau apa aja bahan-bahan dan gimana cara membuatnya. Langsung aja kita simak Resep Ayam Bakar Sambal Rawit.
Bahan :
- 1 ekor ayam, potong jadi 4 bagian
- 1 sdt garam
- 1 sdm air jeruk nipis
- 1 sdt gula pasir
- 2 sdm minyak untuk menumis
- 500 ml air
- 5 siung bawang putih
- 10 butir bawang merah
- 2 cm jahe
- 4 butir kemiri
- 1/2 sdt merica
- 1 sdt garam
- 1 sdt terasi
- 1 sdm margarin
- 2 sdm kecap manis
- 12 buah cabai rawit hijau, iris bulat
- 10 buah cabai rawit merah, iris bulat
- 1 buah tomat hijau, potong kotak
- 10 butir bawang merah, iris tipis
- 2 sdm air jeruk lemon
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam
- Pertama lumuri ayam dengan air jeruk nipis. Biarkan selama 15 menit.
- Kemudian tumis bumbu halus hingga berbau harum. masukkan ayam dan aduk sampai berubah warna.
- Beri garam dan gula, aduk hingga rata. Tuangi air lalu aduk hingga matang dan mersap.
- Setelah itu bakar ayam sambil olesi dengan campuran sisa bumbu dan bahan olesan sampai berbau harum.
- Terakhir buat sambal : Campurkan bawang merah, cabai, tomat, gara, gula dan air jeruk. Aduk hingga rata.
- Ayam Bakar Sambal Rawit siap disajikan bersama sambal dan nasi putih hangat.