Resep Sate Cumi Bumbu Pedas. Buat yang suka dengan seafood, menu yang satu ini pastinya cocok buat anda. Sate Cumi Bumbu Pedas ini mempunyai cita rasa yang bener-bener enak. Dijamin pastinya bakal menggoyang lidah anda. Mau tau gimana cara membuatnya. Langsung aja nie dia Resep Sate Cumi Bumbu Pedas.....
Bahan :
700 gram cumi besar, cuci bersih
5 lembar dau jeruk, sobek-sobek
2 lembar daun salam
2 sdm kecap manis
3 sdm minyak untuk menumis
Tusuk sate
Bumbu yang dihaluskan :
- 4 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 5 cabai rawit merah
- 6 buah cabai merah
- 1 buah tomat
- 1/4 sdt merica bubuk
- Gram secukupnya
- Pertama potonglah cumi bulat ukuran 2 cm, cuci kembali sampai bersih.
- Tumis bumbu halus hingga beraroma harum. Tambahkan daun jeruk dab daun salam. Aduk rata.
- Kemudian masukkan cumi dan aduk rata. Tambahkan kecap manis, lalu masak sampai bumbu meresap dan agak kering. Angkat
- Terakhir tusuk cumi dengan tusukan sate masing-masing 5 potong cumi. Panggang sebentar. Sajikan dengan nasi hangat.