Resep Cumi Balado Cabai Hijau. Kalau keluarga di rumah suka dengan seafood. Kayaknya menu yang satu ini harus bunda coba bikin di rumah dech. Cita rasa dari Cumi Balado Cabai Hijau ini benar0benar nikmat. So langsung aja, nie dia saya hadirkan Resep Cumi Balado Cabai Hijau....Selamat mencoba....
Bahan :
- 400 gram cumi, cuci bersih
- 1 buah jeruk nipis, peras dan ambil airnya
- 1/4 sdt garam
- 2 batang serai, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
- 1/4 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 100 ml minyak goreng untuk menumis
- 2 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 10 buah cabai hijau besar
- 10 buah cabai hijau keriting
- Pertama lumurilah cumi dengan garam dan air jeruk nipis. Biarkan selama kurang lebih 15 menit.
- Setelah itu tumis bumbu tumbuk kasar bersama serai, daun salam dan daun jeruk sampai mengeluarkan aroma harum.
- Terakhir masukkan cumi lalu aduk sampai berubah warna. Tambahkan gula dan garam, aduk hingga rata. Masaksampai matang dan bumbu meresap. Sajikan dengan nasi putih hangat.