Resep Cara Membuat Jamu Sinom Enak Segar

Resep Cara Membuat Jamu Sinom Enak Segar. Hai bunda bikin Jamu sinom yuk. Selain kesegarannya yang bisa melepaskan dahaga, jamu sinom ini juga menyehatkan tubuh. Cara bikinnya gampang banget kok bunda. Langsung aja nie dia saya bagikan Resep Cara Membuat jamu Sinom Enak Segar buat bunda di rumah. Selamat mencoba....


Bahan :
  • 50 gram kunyit, kupas lalu memarkan
  • 75 gram sinom (masih dengan tangkai) lalu petiki
  • 100 gram gula merah
  • 75 gram asam jawa
  • 100 gram gula pasir
  • 2 liter air
Cara Membuat :
  1.  Langkah pertama rebuslah air dengan kunyit, sinom, asam jawa dengan menggunakan api kecil sampai mendidih. Lalu masukkan gula merah dan gula pasir. Aduk sampai gula larut. Lalu angkat dan diamkan sampai tidak panas.
  2. Terakhir ambil gelas saji lalu didihkan kembali jamu sinom dan sajikan hangat.
Catatan : Sinom merupakandaun muda dari tanaman asam.